Tausiyah dan Terawih Bersama, Buya Arrazy Sampaikan Rasulullah Mengenali Umatnya dengan Cahaya Bekas Wudhu.

Banjar – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menggelar Tausiyah Jalan Menuju Pulang 8 dan Salat Tarawih dengan menghadirkan Dr H Arrazy Hasyim atau akrab disapa Buya Arrazy.  

Kegiatan tausiyah rutin yang gagas Gubernur Kalsel Sahbirin Noor atau Paman Birin ini, dihadiri Habib Ali Abdullah Al Aydrus, Ketua DPRD Kalsel Supian HK, Sekretaris Daerah Roy Rizali Anwar, para Kepala SKPD serta ASN di lingkungan Pemprov Kalsel serta warga di Bumi Sholawat Alam Roh 88, Desa Kiram, Kabupaten Banjar, Rabu (5/4) malam.

Acara diawali dengan Salat Isya berjamaah kemudian dilanjutkan dengan tarawih yang dipimpin langsung Buya Arrazy.

Selanjutnya pembacaan maulid dari Sekumpul Martapura.

Gubernur Kalsel Paman Birin melalui Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalsel, Subhan Nor Yaumil  mengucapkan syukur karena dapat kembali melaksanakan kegiatan tausiyah sebulan sekali.

Dikatakanya, Bumi Selawat Kiram merupakan tempat menimba ilmu untuk selalu bertakwa dan istiqomah dalam menjalankan perintah Allah SWT.

Sementara itu, dalam tausiyahnya Buya Arrazy berpesan kepada jamaah untuk memanfaatkan waktu hidup di dunia untuk melakukan kebaikan termasuk menuntut ilmu di majelis.

“Jika tedengar pengajian tentang ma’rifatullah maka hadirilah majelisnya, itu adalah bekal pulang kita,,” katanya.

Disampaikanya, dihari kebangkitan Rasulullah akan mengenali umatnya dengan cahaya bekas wudhu.

Dikatakan Buya Arrazy ,pada hari kebangkitan itu pula semua manusia akan sibuk mencari cahaya yang akan memberi pertolongan. Cahaya itu ialah Rasulullah.

“Maka dari itu, jangan hanya kenali ayah secara zahir tapi kenali ayah ruhani yaitu Rasulullah,” sebutnya. (syh/adpim)

Foto : Donny Sophiandi

Berikan Komentar