Banua Adventure Part 3, Kadispora Apresiasi Putra Gubernur Kalsel

Kiram – Gubernur Kalsel Sahbirin Noor atau Paman Birin melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Hermansyah membuka dan melepas secara resmi Banua Adventure Part 3 di Kiram Park pada Sabtu (4/3) pagi.

Disampaikan Hermansyah, kegiatan ini terlaksana atas kerjasama dan kolaborasi antara Tim Banua Adventure dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dalam hal Dispora Provinsi Kalsel.

Kegiatan merupakan ajang silaturahmi antara rider yang datang dari berbagai daerah di Kalsel, Kalteng, dan Kaltim.

Banua Adventure Part 3 yang diikuti sekitar 700-an rider, turut dihadiri dan disaksikan oleh Pimpinan Banua Adventure, H. Sandi Fitrian Noor atau H. Sandi.

“Kita bersyukur kegiatan ini dapat kembali terlaksana, berkat kerjasama dan kolaborasi antara Tim Banua Adventure dengan Dispora Kalsel,” sampainya.

Dispora sebut Hermansyah, akan selalu mendukung olahraga otomotif di banua.

“Semoga event ini sukses, dan dapat terus kita selenggarakan,” harapnya.

Dalam wujud kepedulian dan mendukung kelestarian lingkungan, Pimpinan Banua Adventure juga akan memberikan apresiasi khusus bagi peserta yang dapat mengumpulkan sampah terbanyak.

“Menggembirakan bagi peserta, Pimpinan Banua Adventure H. Sandi akan memberikan apresiasi khusus bagi peserta yang mampu mengumpulkan sampah terbanyak, ini kepedulian yang luar biasa dari beliau,” pungkas Kadispora.(rny/adpim)

Foto : Donny Sophiandi

Berikan Komentar