Sia-Siakan Peluang, Biro Adpim Pemprov Gagal Menang

Banjarbaru – Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Setdaprov Kalsel gagal menang dalam laga persahabatan melawan PDAM Intan Banjar di Lapangan Mini Soccer Palm Banjarbaru pada Jumat (24/6) sore.

Dalam laga bertajuk silaturahmi itu, Biro Adpim Setdaprov Kalsel harus mengakui keunggulan PDAM Intan Banjar dengan sekora tipis 4-5.

Bermain dalam tempo yang sedang, gol-gol Biro Adpim dicetak oleh sang kapten Arif Purnomo (2 gol) serta Aditya dan Febry, masing-masing 1 gol.

Selepas laga, Arif mengakui faktor kurang beruntung memanfaatkan berbagai peluang sehingga timnya gagal menang.

Selain itu, dalam laga itu, Biro Adpim juga tidak diperkuat beberapa pemain andalan. Seperti Widi Gunawan, Zahedi dan Lory.

“Kita kurang beruntung. Hasil laga ini membuat kita harus sering latihan sehingga bisa lebih maksimal memanfaatkan peluang. Terpenting kita sehat dan jalinan silaturahmi terus terjaga,” kata Arif.

Sementara itu, Fikri, kapten PDAM Intan Banjar mengaku bersyukur bisa melakukan laga silaturahmi dengan Biro Adpim Setdaprov Kalsel.

“Kita bersyukur hari ini bisa bermain bersama. Silaturahmi adalah segala-segalanya,” kata Fikri. (*)

Berikan Komentar