Luar Biasa, Volly Putri Kalsel Tembus Semifinal

0
415

BANJARBARU – Jatuh bangun perjuangan tim bola volly putri Kalimantan Selatan akhirnya berbuah manis pada ajang Pra Popnas Zona III.

Mereka akhirnya lolos ke semifinal setelah menang atas Provinsi Bali dengan skor 3-1 (25-20, 15-25, 25-19, 25-20) di GOR Rudy Resnawan Banjarbaru, Minggu (29/10) pagi.

Kalimantan Selatan lolos sebagai juara grup dan akan bertemu Provinsi Jawa Tengah yang lolos sebagai runner up pada Senin (31/10).

Pelatih Tim Bola Voli Putri Kalimantan Selatan Widodo bersyukur dan bangga atas hasil yang diraih timnya.

“Alhamdulillah kami lolos sebagai juara grup, kami akan bertemu Jawa Tengah di semifinal,” katanya.

Widodo meminta kepada timnya untuk tidak berpuas diri karena lawan selanjutnya adalah calon kuat juara.

Widodo menilai, timnya masih kurang tenang dalam bertanding hal ini dikarenakan mereka baru pertama merasakan pertandingan nasional.

“Masih ada pekerjaan rumah yaitu kurang tenang, itu akan kita coba perbaiki ke depan, mereka baru kali ini tampil di event nasional seperti, masih muda muda,” katanya

Pada pertandingan sebelumnya tim Bola Voli Putri Kalimantan Selatan menang melawan Kalteng dengan skor 3-0 (25 15, 25 15, 25 -9). (syh/adpim)

Berikan Komentar